About

Bersama Komunitas Yuk Ngaji : Mengaji Bukan Lagi Hal Membosankan

loading...
Loading...



Mendengar kata mengaji, banyak orang langsung terbayang sebuah aktivitas membosankan, membuat kantuk, dan dihadiri hanya oleh orang tua. Bayangan tersebut perlahan berusaha diubah oleh komunitas Yuk Ngaji. Mereka hadir membangkitkan rasa minat maupun semangat anak muda untuk kembali mengaji atau mengkaji Islam. Selain itu didirikannya komunitas Yuk Ngaji karena keresahan para founder seperti Ustadz Felix Siauw Husain Assadi, Mas Cahyo, Ihsanul Muttaqin, dan Abietyasakti melihat fenomena anak muda yang jauh dari agamanya.

Untuk mengubah pandangan bahwa mengaji adalah 'hal yang kurang menyenangkan', memang bukan hal yang mudah, Saat diwawancarai Muslimahdaily.com beberapa waktu lalu, komunitas Yuk ngaji mengatakan bahwa mereka berusaha melakukan pendekatan kepada anak muda agar tertarik untuk mengaji, dengan cara online maupun offline. Program online berupa sharing kajian berupa pengiriman teks, gambar, maupin video melalui grup online, serta adanya sesi Tanya Jawab Online. Sedangkan adapun program offline berupa Talkshow Inspiratif YukNgaji sebagai program awal dan berkala di sebuah kota dilanjutkan dengan Kelas Eksekutif YukNgaji dan Kajian Instensif Sistem Islam sebagai acara lanjutan. Selain itu ada juga Kajian Tematik, Kopdar Regional dan acara lainnya.

Sesuai juga dengan taglinenya, yaitu 'The Power of Ngaji' atau yang diistilahkan sebagai kekuatan mengaji ini, memgharapkan para member yang ikut dalam komunitas ini memiliki perubahan yang positif, dan memiliki bekal ilmu untuk masa depan.

Sejak pertama berdiri pada tanggal 9 Juli 2016, komunitas ini sudah mendapat antusias dan animo dari masyarakat. Terbukti, Komunitas Yuk Ngaji sekarang sudah tersebar di 15 kota besar,yaitu Bogor, Jakarta, Bandung, Semarang, Solo, Jogja, Surabaya, Malang, Palembang, Makassar, Pekanbaru, Medan, dan Bekasi. Bahkan luar Indonesia seperti Hongkong dan Istanbul. Masing-masing kota terdapat PJ Regional. Event offline yang digagas komunitas Yuk Ngaji telah dihadiri sekitar 20.000 orang. Sedangkan sekitar 50.000 orang telah terdaftar sebagai member secara online.

Dengan semangat dakwah yang sangat besar, Yuk Ngaji terus melebarkan sayapnya untuk mensyiarkan Islam, ada visi mulia yang komunitas ini genggam, bahwa mereka ingin berkontribusi untuk membangun generasi yang lebih baik dan terciptanya peradaban yang mulia. Lewat komunitas ini juga, mereka berharap menjadi salah satu bagian yang memberikan manfaat untuk mencerahkan dan mencerdaskan dengan mendalami Islam sebagai jalan hidup.
loading...

0 Response to "Bersama Komunitas Yuk Ngaji : Mengaji Bukan Lagi Hal Membosankan"

Posting Komentar