About

Sambil Hisap Permen, Hotman Paris Tegaskan Permen Jari Tak Mengandung Narkoba

loading...


Permen Jari diserang isu mengandung narkoba. Namun, distributor permen yang sedang ngetren di kalangan anak-anak ini menegaskan tudingan atau isu-isu tersebut tidak benar.

“Sehubungan dengan adanya fitnah oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, yang karena persaingan curang, ada juga karena ingin mendapatkan uang perdamaian maka telah menyebarkan gosip yang sangat keterlaluan yang menyatakan bahwa produk ini mengandung narkoba. Dan ternyata itu bohong total,” ujar kuasa hukum PT Rizky Abadi Jaya Anugerah, Hotman Paris, saat jumpa pers di kantronya, Jl Intercon Kelapa Gading, Jakarta, Senin (17/10/2016).
Loading...
PT Rizky Abadi merupakan distributor Permen Jari. Sedangkan untuk produksinya, permen jari dibuat di Cina. Dalam jumpa pers itu, Hotman Paris didamping Dirut PT Rizky Abadi, Lidya Kurnia dan Marketing PT Rizky Abadi, Dede. Bahkan mereka menghisap permen tersebut di hadapan para jurnalis.

Hotman mengatakan, selain dites di BPOM dan BNN, Permen Jari juga sudah dites di laboratorium farmasi UI. Dengan begitu, Hotman menegaskan permen tersebut tidak ada unsur narkobanya.

“Menyatakan opium negatif, semua negatif, tidak ada narkoba. Kedua hasil lab dari laboratorium kesehatan daerah DKI, tanggal 14 oktober juga mengatakan tidak terdeteksi, apapun unsur narkobanya,” ucapnya



Menurutnya, bisa jadi isu Permen Jari mengandung narkoba adalah upaya fitnah dalam persaingan usaha. Dia mengatakan, Permen Jari sangat digemari anak-anak dan harganya murah sehingga banyak pihak yang tidak senang. Hotman juga menambahkan, ada pihak yang memanfaatkan momen ini untuk memeras.

“Pemerasan ini jangan berani-berani, karena kalau kita sudah tahu, maka kita akan lapor balik ke polisi,” tegasnya.
loading...

Related Posts :

0 Response to "Sambil Hisap Permen, Hotman Paris Tegaskan Permen Jari Tak Mengandung Narkoba"

Posting Komentar